Sunday 25 January 2015

Mobil Murah Diburu karena Daya Beli Masyarakat Menurun?

Pelemahan daya beli konsumen karena kenaikan harga BBM bersubsidi yang diambil pemerintah era Joko Widodom langsung berdampak pada penjualan mobil di November dan Desember 2014. Situasi ini diprediksi tetap berlanjut tahun depan, seiring kenaikan suku bunga kredit mobil baru yang beracuan kenaikan BI Rate menjadi 7,75 persen.
 
Mobil Murah Diburu karena Daya Beli Masyarakat Menurun?
Sudirman Maman Rusdi, Ketua Umum Gaikindo mengatakan, potensi terjadinya pergeseran pasar dari pengguna low MPV ke produk LCGC terbuka jika daya beli masyarakat melemah. Tapi, pergeseran ini dinilai sosok yang juga menjabat Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor (ADM) tersebut sebagai suatu yang mutlak terjadi.
 
"Tahun ini, porsi penjualan LCGC terhadap pasar mobil nasional hanya 13 persen. Kalau pun terjadi pergeseran, jumlahnya saya perkirakan tidak akan banyak, paling besar jadi 15 persen saja tahun depan (2015)," jelas Sudirman di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (17/12/2014). 
 
Perbedaan karakter konsumen antara low MPV yang mencakup porsi pasar terbesar di Indonesia dengan LCGC, menjadi penyebab pergeseran ini tidak mutlak terjadi. Karakter konsumen Indonesia yang masih menginginkan mobil bermuatan banyak, seperti yang ditawarkan MPV bawah, tidak bisa dipenuhi oleh produk mobil murah.
 
Selain itu, beberapa merek pemasar mobil murah di Indonesia, seperti Toyota Agya, Daihatsu Ayla, dan Honda Brio Satya sudah mulai menaikkan banderol sesuai izin pemerintah, dalam hal ini Kementerian Perindustrian, berdasarkan kenaikan inflasi. Menyusul, Suzuki Karimun Wagon-R, Datsun Go dan Go+ dipastikan juga akan mengerek harganya awal 2015.

Tuesday 20 January 2015

Gaikindo Prediksi Pertumbuhan Mobil Bakal Loyo di Tahun Depan

Mendapatkan hasil buruk tahun ini membuat pebisnis otomotif agak konservatif menatap 2015 yang tinggal menghitung hari. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menyatakan, kondisi pasar mobil nasional tetap "puasa" tumbuh alias stagnan tahun depan, menyusul kondisi perekonomian yang belum stabil.
 
Gaikindo Prediksi Pertumbuhan Mobil Bakal Loyo di Tahun Depan
"Kami memprediksi tahun depan kondisi pasar akan sama seperti tahun ini. Berharap dengan pertumbuhan ekonomi pasar bisa kembali tumbuh setahun kemudian di 2016," jelas Sudirman Maman Rusdi, Ketua Umum Gaikindo di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (17/12/2014).
 
Sudirman menjelaskan, faktor pertama menyangkut pelemahan daya beli konsumen seiring kenaikan harga BBM bersubsidi. Sepanjang 2007 hingga 2013, pertumbuhan pasar mobil nasional Indonesia tumbuh 24,3 persen. Hasil itu diperoleh dengan rata-rata pertumbuhan ekonomi nasional 6 persen.
 
"Tahun depan, pemerintah memprediksi pertumbuhan ekonomi nasional 5,8 persen, sedangkan Bank Dunia memprekirakan hanya 5,2 persen. Coba kita ambil tengahnya saja, 5,5 persen tumbuh tahun depan, tapi pengaruh ke pasar mobil baru akan terasa di 2016 nantinya," beber Sudirman.
Jika estimasi pasar mobil nasional tahun depan 1,2 juta unit, makaGaikindo optimis pasar bisa mencapai setidaknya 1,3 juta unit di 2016.
 
Nilai Tukar
Faktor kedua, pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) yang sempat menyentuh level terendah sepanjang masa, yakni Rp 12.900 pada 16/12/2014 lalu. Situasi ini tentu akan menekan sejumlah agan tunggal pemegang merek (ATPM) terbebani ongkos produksi yang terkerek. Pengaruh logis yang biasa terjadi adalah kenaikan harga jual mobil di pasar sebagai kompensasi pelemahan rupiah.
 
"Sekarang saja cost kalkulasi kita masih di bawah Rp 12.300 perdollar AS. Tapi, kalau daya beli masih rendah bagaimana mau menaikan harga, yang ada malah kasih diskon. Pastinya, setiap merek akan berhitung ulang dengan kejadian ini tahun depan," lanjut Sudirman.

Thursday 15 January 2015

Kembang Ban Motor yang Cocok Libas Genangan Air di Musim Hujan

Hujan memang membawa berkah bagi kita semua. Tapi hal ini kadang menjadi ‘momok’ tersendiri bagi rider yang masih mengandalkan ban tipe kering. Pasalnya tidak bisa bermanuver dengan mulus saat hujan turun maupun melewati genangan air.

Kembang Ban Motor yang Cocok Libas Genangan Air di Musim Hujan
Namun kalau pengin perjalanan maupun aktivitas tetap lancar seperti biasa, enggak ada salahnya aplikasi ban tipe basah. Tentunya kalau kondisi ban sudah botak atau menipis. Tapi kalau sudah terlanjur beli ban tipe kering, enggak perlu ganti ban tipe basah, tapi mesti ekstra hati-hati.
Lalu, ban seperti apa yang cocok untuk kondisi jalan basah? Yakni semua ban yang mempunyai pattern groove (alur kembang). “Groove berfungsi sebagai jalur air dan memecah genangan air. Semakin banyak kembangannya, akan semakin banyak pula air yang bisa dihalau,” ujar Mohamad Zein Saleh, Senior Marketing Manager PT Multistrada Arah Sarana (MASA), produsen ban Corsa.
Pria berkacamata minus ini bilang bahwa ban standar bawaan pabrik sebenarnya paling ideal buat jalanan basah maupun kering. Sebab sudah diperhitungkan dengan berat dan tenaga motor, baik diameter maupun lebar tapak ban.
“Pada dasarnya semua ban produksi Corsa kita siapkan untuk kondisi panas dan hujan, menyesuaikan 2 iklim di Indonesia. Sedangkan ban Corsa yang cocok dipakai saat musim hujan yakni tipe; Sportrain, S33, S01, SSR dan SSZ,” imbuh Zein.

Saturday 10 January 2015

Grup Astra Bakal Operasikan 500 Unit Taksi O-Renz

Guna memperluas lingkup bisnisnya, Grup Astra melalui anak perusahaannya PT Serasi Autoraya (SERA) siap mengoperasikan pelayanan transportasi umum taksi di Jakarta, mulai awal 2015. Segenap persiapan sudah dilakukan perusahaan dan diharapkan segera bisa beroperasi.

Grup Astra Bakal Operasikan 500 Unit Taksi O-Renz
"Untuk tahap awal kami mengoperasikan 500 unit dulu, tapi sebenarnya sudah siap sampai 1.000 unit," jelas Jeffery Sirait, Direktur SERA di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (17/12/2014).
Dalam situs resminya, Grup Astra pertama kali menggulirkan bisnis taksi di Surabaya sejak 2004. Hingga kini, O-RENZ memiliki 300 unit armada baru yang siap beroperasi dengan menggunakan Toyota Limo. Sampai saat ini, Astra belum memutuskan akan menggunakan nama apa untuk layanan taksi tersebut.
"Kami belum putuskan, mau pakai nama baru atau sama, masih dirumuskan nanti bersama pihak manajemen," lanjut Jeffery.
Direktur Grup Astra Sudirman Maman Rusdi menambahkan, bisnis taksi memang menjanjikan karena punya peluang yang besar. Tapi, seberapa besarnya SERA yang melakukan penelitian terlebih dahulu.
"Sampai saat ini, BOD (direksi) Astra belum membahas rencana itu. Kalau anak perusahaan membuat rencana, boleh-boleh saja," tukas Sudirman, ketika dikonfirmasi KompasOtomotif.
Selama ini, Blue Bird mendominasi layanan taksi di Ibukota dan sekitarnya karena menawarkan layanan yang relatif lebih baik ketimbang rival. Astra dengan nama besarnya, kini berusaha menandingi layanan penguasa pasar dan diharapkan bisa menjadi alternatif bagi konsumen.

Monday 5 January 2015

Toyota Avanza Diskon Rp 25 Juta di Auto2000

Punya bonus  di akhir tahun, sisakan buat beli mobil baru. Banyak dealer yang menawarkan diskon untuk beberapa tipenya. Berdasarkan pantauan, diskon dan bonus aksesoris menjadi gimmick yang menarik. Seperti misalnya pada Auto2000, Tangerang Ciledug, Banten  

Toyota Avanza Diskon Rp 25 Juta di Auto2000
Toyota Auto2000 memberikan diskon tergantung tipe, untuk Toyota Etios tipe E M/T diskonnya Rp 21 jutaan. "Banyak potongan harga dan bonus tergantung nego", ujar seorang sales counter ToyotaAuto2000.  
Seperti Toyota Avanza tipe E yang cashbacknya sampai Rp 25 jutaan. Atau dengan down payment(DP) Rp 15 sampai Rp 18 juta bisa membawa pulang mobil baru, yang angsurannya mulai Rp 1,4 juta sampai Rp 3,5 juta perbulan tergantung jangka waktu cicilannya.  
Sementara Toyota Yaris diskonnya Rp 5 jutaan. Toyota Auto2000juga memberikan bonus sarung jok, talang air, dan cover mobil, "Pokoknya tergantung pembicaraan kita saja maunya gimana ", tutupnya

Saturday 3 January 2015

Chevrolet Fokus untuk Makin Dekat Pelanggan

Chevrolet, tahun ini merayakan periode dengan catatan yang mengesankan. Chevrolet tidak hanya menyoroti berbagai varian baru yang diperkenalkan selama tahun 2014, namun juga merayakan pijakannya yang semakin kuat di Indonesia.
Michael Dunne, Presiden Direktur Chevrolet Indonesia mengatakan 2014 adalah tahun bermakna bagi Chevrolet Indonesia. Saat ini, keinginan pelanggan mengalami pergeseran, tidak hanya melihat mobil dari sisi fungsional tetapi mereka juga membeli kendaraanChevrolet karena ingin tampil beda. Oleh karena itu, Chevrolet ingin lebih dekat lagi dengan para penggemar Chevy dengan memanfaatkan berbagai kampanye.

Chevrolet Fokus untuk Makin Dekat  Pelanggan
Beberapa kampanye telah diluncurkan untuk melibatkan pelanggan dalam cara-cara yang inovatif. Sejak bulan Agustus 2014, Chevrolettelah melakukan test drive individu yang cukup agresif dan menjangkau ribuan orang di area perkantoran, perumahan, dan kawasan sekolah atau universitas.
"Koneksi emosional juga telah dibangun melalui webisode ‘Everything, Together’ yang telah ditonton oleh lebih dari 3 juta penonton," kata Michael dalam rilisnya, Jumat (19/12/2014).
Kampanye digital yang sangat luar biasa ini merupakan webisode pertama yang diperkenalkan untuk berinteraksi dengan para penggemar Chevrolet.
Bulan November lalu, Sotrender mengumumkan bahwa webisode ini membuat fanpage Facebook Chevrolet memperoleh tingkat keterlibatan dengan fans tertinggi diantara brand otomotif lain di Indonesia.
Di area lain, komitmen Chevrolet di Indonesia untuk memberikan kepuasan pelanggan diakui oleh JD Power Asia survei yang tahun ini menempatkan Chevrolet sebagai peringkat teratas dalam Sales Satisfaction Index Indonesia.
Tahun depan, Chevrolet Indonesia akan terus fokus kepada pelanggan. Beberapa program berorientasi kepada para pelangganChevrolet akan dijalankan mulai tahun 2015, yaitu yaitu ChevroletComplete Care dan Chevrolet Customer Excellence Plan.
Perawatan Lengkap Chevrolet berfokus pada pemberian total biaya kepemilikan Chevy yang terbaik karena memungkinkan mereka untuk mendapatkan manfaat 3-tahun garansi terbatas untuk mobil mereka.

Thursday 1 January 2015

TOP 1 Academy Kini Resmi Hadir di Jakarta

Pemegang merk TOP 1 di Indonesia, PT Topindo Atlas Asia meresmikan TOP 1 Academysecara serempak di dua Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Jakarta pada Selasa, 16 Desember 2014. Dua SMK itu adalah SMK Negeri 36 Cilincing dan SMK TamanSiswa 2 Kemayoran.
Seperti diketahui, TOP 1 Academy yang merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) telah sukses berjalan di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Kehadiran TOP 1 Academy di Jakarta tampil sebagai komitmen PT Topindo Atlas Asia untuk mencetak puluhan ribu wirausahawan muda di Tanah Air.
"TOP 1 Academy kini resmi hadir di Jakarta tepatnya di SMKN 36 dan SMK Taman Siswa. Ke depannya, para siswa TOP 1 Academy akan diberikan pembekalan di kelas selama tiga hari oleh para pakar sebelum menjalani praktik kerja lapangan di bengkel-bengkel rekanan kami," ujar CEO dan Presiden Direktur PT Topindo Atlas Asia Arief Goenadibrata.
Arief mengatakan pula, PT Topindo Atlas Asia mengikut sertakan Krisbow dalam program TOP 1 Academy di Jakarta. Dalam grand opening TOP 1 Academy di SMKN 36 Cilincing, Branch Head Krisbow untuk wilayah Cakung, Ravio Andika, beserta timnya hadir dan ikut mengedukasi siswa.
"Partisipasi Krisbow di TOP 1 Academy dinilai sangat penting, pasalnya, siswa didik TOP 1 Academy mendapat edukasi tambahan tentang peralatan-peralatan yang sering mereka temui di bengkel," lanjut Arief.
TOP 1 Academy Kini Resmi Hadir di Jakarta

ist
Peresmian TOP 1 Academy di SMKN 36 Cilincing dan SMK TamanSiswa 2 turut dihadiri oleh orangtua murid peserta didik TOP 1 Academy. Usai memberikan kata sambutan, Arief menandatangani MoU dengan Kepala Sekolah SMKN 36 Ahmad Yani demi kesuksesan kerja samanya di TOP 1 Academy.
Lahirnya TOP 1 Academy tidak lepas dari analisa mengenai Golden Demography. Bangsa Indonesia bisa mendapatkan Bonus Demografi lewat tingginya populasi Orang Muda produktif. Meski demikian, Bencana Demografi juga bisa didapat apabila populasi masyarakat Indonesia didominasi Orang Muda non-produktif.
Peserta TOP 1 Academy dititipkan ke bengkel-bengkel rekanan TOP 1 yang lokasinya tidak jauh dari siswa didik yang bersangkutan. Lulusan terbaik TOP 1 Academy akan mendapat sertifikat yang ditandatangani langsung oleh President TOP 1 Oil USA, Joseph Matthew Ryan.
Peluncuran perdana TOP 1 Academy berlangsung di Surakarta, Jawa Tengah, dan dihadiri oleh Wali Kota Surakarta F.X. Hadi Rudyatmo, Selasa 24 Juni 2014. Dan tepat pada 20 Agustus 2014, PT Topindo Atlas Asia bekerja sama dengan Vocational Education Development Center (VEDC) untuk meluncurkan TOP 1 Academy di Malang.